Terendam Banjir, Polisi Berlakukan Sistem Buka Tutup di Jalintim Km 83 Pelalawan

0
Buka-tutup-jalan-Pelalawan

PELALAWAN (BM) – Banjir yang melanda Jalan Lintas Timur (Jalintim) Desa Kemang, Kecamatan Pangkalan Kuras, Kabupaten Pelalawan, Riau, makin parah Kamis (23/1/2025). Debit air yang merendam badan jalan Jalintim Kilometer 83 meningkat secara signifikan dari hari sebelumnya.

Ketinggian air yang terpantau pada Rabu (22/1/2025) sore sekitar 30 hingga 35 cm, kini naik menjadi sekitar 60 cm di atas permukaan jalan pada Kamis siang.

Naiknya debit air di Jalintim Kilometer 83 Desa Kemang Kecamatan Pangkalan Kuras Kabupaten Pelalawan disampaikan Kasatlantas Polres Pelalawan AKP Anggarani Laufria SIK, MSi. Bahkan pihaknya melakukan sistem buka tutup lalu lintas.

” Untuk kondisi arus lalu lintas kami berlakukan sistem buka tutup dikedua arah sejak Kamis pagi. Sedangkan untuk kendaraan kecil yaitu sepeda motor tidak disarankan melewati jalan ini,” ucap AKP Anggarani.

Tingginya debit air juga membuat sejumlah kendaraan terperosok. Bahkan hingga siang sudah dua kendaraan, yaitu truk yang terperosok. Saat ini menunggu alat berat untuk evakuasi.

“Kami mengimbau pengendara yng melewati jalan lintas Timur ini untuk tetap waspada dan berhati-hati demi keselamatan bersama,” tutup Kasat Lantas.**

About The Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *